Pantai Boom Banyuwangi

pantai boomPantai Boom yang berada di Banyuwangi menjadi salah satu tempat wisata favorit untuk dikunjungi. Tak hanya bisa melihat pemandangan laut dan pantai yang indah, anda juga bisa menjadikannya spot untuk ber-staycation bersama teman dan keluarga.

Sekilas Informasi Tentang Pantai Boom

Sebelum dijadikan objek wisata alam yang terkenal, pantai eksotis di Banyuwangi ini dulunya adalah sebuah pelabuhan besar pada tahun 1950. Pada zaman itu, pantai ini berfungsi sebagai pusat transportasi penghubung antara Jawa dan Bali. Selain itu, pantai ini juga digunakan untuk tempat singgah para pedagang dan tempat labuhan para nelayan.

Sisa sisa pelabuhan masih bisa dilihat hingga saat ini walaupun tidak seramai dahulu. Sekitar tahun 2004 pantai ini juga sempat digunakan untuk tempat perakitan kapal umbul umbul blambangan. Kapal besar ini rencananya akan digunakan sebagai cara promosi untuk mendongkrak pariwisata Banyuwangi, tetapi sayangnya kapal ini karam.

Pihak pengelola yaitu Pelindo III bekerja sama dengan Pemkab Banyuwangi berencana untuk membangun Pantai Boom Banyuwangi sehingga nyaman dikunjungi wisatawan. Pelabuhan besar akan dibangun yang nantinya akan menghubungkan antara Benoa Bali dengan Labuan Bajo di NTT, tetapi sayangnya proyek besar ini masih belum terselesaikan sampai sekarang.

Rute Menuju Lokasi Pantai Boom

Pantai Boom ini terletak di bagian timur kota Banyuwangi. Bila dilihat dari peta tata letak kota,  pantai satu ini hanya berjarak sekitar 2 km dari pusat kota. Karena posisi pantai yang terletak di tengah kota inilah yang membuat pantai eksotis ini mudah untuk ditemukan, bahkan tanpa bantuan google map sekalipun.

Anda bisa menggunakan kendaraan umum seperti becak motor untuk menuju lokasi. Atau menggunakan kendaraan pribadi dengan nyaman karena petunjuk arah sudah tersebar dengan jelas di sepanjang jalan menuju ke pantai. Rute yang bisa dipilih bila menggunakan kendaraan pribadi, anda dapat memilih jalur simpang lima yang masuk ke jalan Dr. Sutomo.

Setelah itu anda tinggal meneruskan perjalanan sampai ke daerah Taman Blambangan. Setelah melewati lampu merah, anda tinggal mengambil arah utara kemudian masuk ke Bundaran PLN. Setelah itu anda bisa berbelok kearah kanan masuk ke jalan Nusantara. Begitu sampai ke jalan ini maka letak Pantai Boom tidak akan jauh lagi.

Harga Tiket Masuk Pantai Boom

Pantai Boom Banyuwangi dikelola oleh PT. Pelabuhan Indonesia III atau Pelindo cabang kantor Tanjung Wangi. Untuk harga tiket masuk ke wisata pantai ini cukup murah, yaitu sekitar Rp 2 ribu rupiah saja untuk setiap orang. Sedangkan untuk ongkos parkir, anda bisa menyisihkan uang sekitar Rp 2 ribu rupiah untuk roda dua dan Rp 3 ribu rupiah untuk roda empat.

Untuk harga tiket masuk yang dikenakan cenderung cukup terjangkau mengingat posisi pantai yang sangat mudah dijangkau. Terletak di tengah tengah kota, pantai ini juga tidak jauh dari alun alun kota Banyuwangi. Sehingga seringkali pantai ini dijadikan tempat untuk mengadakan acara acara besar dan akan ramai dikunjungi pada saat weekend.

Daya Tarik Pantai Boom

Ada beberapa daya tarik yang menyebabkan pantai boom di Banyuwangi ini banyak dikunjungi wisatawan. Beberapa daya tarik yang dimiliki pantai boom, diantaranya :

Pasir Pantai Eksotis Dan Unik

Bila pasir pantai pada umumnya berwarna putih atau juga kadang berkilau keemasan saat terkena sinar matahari, maka pantai satu ini mempunyai warna pasir yang begitu unik. Warna pasir pantai disini cenderung berwarna hitam dan berkilau saat terkena sinar matahari. Dengan warna pasir yang eksotis dan tidak biasa ini menjadikan pantai ini istimewa untuk dikunjungi.

Tak hanya pemandangan pasirnya yang indah berkilau, ternyata pasir Pantai Boom Banyuwangi ini juga punya khasiat lainnya yang tak kalah penting. Kegunaan pasir ini bisa menyembuhkan berbagai macam penyakit kulit dan tulang. Hal ini karena kandungan mineral dari pasir hitam ini cukup tinggi  sehingga banyak pengunjung yang memanfaatkannya untuk kesehatan.

Pemandangan Laut Yang Menenangkan

Pantai Boom ini mempunyai luas pantai sekitar 44,2 hektar. Dengan luas bibir pantai seperti ini, Pantai Boom memiliki ombak yang rata rata cukup tenang dan tidak membahayakan untuk para wisatawan. Ombak yang tenang seperti ini akan sangat cocok bila anda gunakan sebagai latar dalam menikmati pemandangan sore dengan matahari terbenam di tepi pantai.

Dengan menyewa kursi berpayung di pinggir pantai, dilengkapi dengan bekal yang anda bawa tentu akan membuat sensasi healing tersendiri. Dari sisi pantai boom ini anda juga bisa melihat pulau Bali yang terletak berseberangan dan gunung Batur sebagai latarnya. Julukan the sunrise of Java melekat pada pantai ini karena pemandangan matahari terbitnya yang mempesona.

Olahraga Air Dan Kegiatan Yang Menarik

Bila anda bosan dengan hanya melihat pemandangan laut dan pantai, anda juga bisa mencoba berolahraga air. Ombak di Pantai Boom Banyuwangi ini cenderung tenang dan tidak ganas, sehingga akan aman digunakan untuk berolahraga air bagi para wisatawan. Beberapa olahraga air yang bisa dilakukan antara lain adalah, berenang, paramotor dan jet ski.

Bila anda termasuk yang tidak suka dengan olahraga air atau takut air laut karena tidak bisa berenang, anda tidak perlu kuatir. Karena selain olahraga air tersebut, di sekitar pantai juga ada kegiatan lain yang ditawarkan, seperti paralayang dan berkuda.  Peralatannya yang terjaga terawat dan didampingi oleh ahlinya akan membuat anda nyaman dalam berkegiatan.

Wisata Sejarah di Sekitar Pantai Boom

Pantai ini juga menyuguhkan sebuah wisata sejarah bagi anda yang ingin mengeksplorasi budaya sekitar. Terletak dibagian selatan pantai, tempat wisata sejarah ini bernama Taman Makam Pahlawan Wisma Raga Laut. Di dalam makan ini bersemayam jasad para pasukan Angkatan Laut Republik Indonesia yang gugur saat melawan Belanda.

Fasilitas Yang Tersedia

Fasilitas yang tersedia di salah satu pantai Banyuwangi ini cukup lengkap lho. Fasilitas yang lengkap ini membuat wisatawan menjadi lebih nyaman ketika berkungjung.

Penginapan Dekat Lokasi Pantai Boom

Pantai satu ini terletak di tengah kota Banyuwangi, sehingga fasilitas seperti penginapan di dekat pantai akan banyak ditemukan. Fasilitas penginapan tersebut tersedia dengan banyak jenis dan harga, sehingga akan memudahkan anda bila ingin staycation di dekat pantai eksotis satu ini. Selain itu tempat makan pun juga banyak tersebar di sekitar penginapan.

Tempat Persewaan

Bila berkunjung ke pantai Boom Banyuwangi ini tetapi tidak membawa peralatan piknik, maka pihak pengelola pantai pun banyak menyediakan tempat persewaan peralatan pantai. Seperti kursi santai berpayung lebar untuk duduk di tepian pantai sambil menikmati pemandangan matahari terbenam. Harganya pun relatif murah yaitu sekitar Rp 20 ribu rupiah per jamnya.

Berwisata alam memang sedang digemari saat ini. Selain tempat yang asyik untuk healing dan mencari spot foto terbaik, tempat wisata alam seperti ini biasanya selalu terkendala masalah sampah yang berserakan. Oleh karena itu, menjaga kebersihan sewaktu berlibur juga harus diperhatikan agar wisata alam seperti ini bisa bertahan lebih lama.