Cara Membuat Jebakan Tikus

Jebakan tikusTikus memang merupakan binatang yang sering menyusahkan manusia. Tak hanya merusak persediaan bahan makanan, mengeluarkan bau yang tak sedap tetapi tikus juga bisa berpotensi membawa bibit penyakit berbahaya. Salah satu cara ampuh untuk mengusir hewan ini adalah dengan membuat jebakan tikus.

7 Cara Membuat Jebakan Tikus yang Ampuh

Paling tidak ada 7 cara membuat jebakan tikus yang terbukti ampuh untuk dipraktekkan di rumah anda. Berikut ini, Jenis.net akan mengulas ketujuh cara membuat jebakan tikus tersebut.

Jebakan Sederhana Dari Botol Plastik

Bibit penyakit yang berbahaya bagi manusia seperti leptospirosis bisa tertular lewat tikus. Selain menyerang hunian dalam rumah anda, tikus juga tak jarang menyasar ke area halaman, taman atau kebun. Dimana bahan makanan berupa akar atau umbi umbian biasanya tersedia. Tikus akan mengacak acak tanaman dan tanah anda untuk mendapatkan makanannya.

Cara membuat perangkap tikus dengan yang pertama saya ulas adalah dengan menggunakan botol plastik bekas. Walaupun terbilang sederhana, penggunaan botol bekas ternyata sudah terkenal ampuh dan efektif dalam membasmi tikus. Bahan yang dibutuhkan untuk membuat peralatan jebakan ini antara lain, botol plastik, bambu, karet, benang dan umpan tikus.

Untuk membuat perangkap tikus menggunakan botol plastik ini, dimulai dengan memotong botol plastik bagian atasnya sehingga lebih terbuka. Kemudian anda bisa membuat lubang pada kedua sisi botol menggunakan kater atau pisau. Setelah itu masukkan tusukan bambu kedalam lubang yang dibuat kemudian baru kaitkan kedua tusukan bambu tersebut dengan karet.

Setelah itu, langkah berikutnya adalah dengan membuat pengait pada bagian dasar botol. Begitu semuanya siap, barulah memasukkan umpan berupa makanan kesukaan tikus ke dalam jebakan tersebut. Cara lainnya dengan menggunakan botol plastik bekas ini adalah dengan konsep jebakan jungkat jungkit.

Botol yang sudah dipotong bagian atasnya tinggal anda arahkan corongnya ke bagian atas. Saat tikus datang mengambil umpan yang disiapkan di dalamnya, tikus akan kehilangan keseimbangan dan terjatuh. Dan begitu terjatuh bersama botol plastik tersebut otomatis jalan masuknya juga tertutup. Sehingga Tikus akan terperangkap disana.

Jebakan Untuk Perangkap Tikus Massal

Bila anda ingin membuat perangkap atau jebakan tikus dengan skala yang besar, sehingga akan menjaring tikus lebih banyak, maka cara satu ini bisa anda pakai. Untuk bahan yang dipakai antara lain seperti empat buah ember dengan ukuran cukup besar, kawat atau besi, selang, bilah kayu dan umpan tikus.

Untuk Cara membuat jebakan tikus ini yang pertama adalah memasukkan selang ke dalam kawat besi. Setelah itu anda tinggal memasangnya melintang di tengah ember yang anda siapkan. Selang yang anda pasang tersebut harus dipastikan terlebih dahulu bisa berputar dengan lancar. Kemudian baru anda letakkan ember ember tersebut ke daerah rawan tikus.

Untuk cara yang kemudian anda harus lakukan adalah memasang dua balok kayu pada setiap sisi ember. Hal ini bertujuan agar balok kayu ini terhubung dengan selang yang terpasang di tengah ember tersebut. Dan terakhir yang paling penting adalah memasang umpan tikus di selang tersebut, setelah itu anda bisa menunggu hasilnya.

Cara Unik Menjebak Tikus Dengan Bambu

Perangkap tikus satu ini menggunakan bahan yang ramah lingkungan atau bahan alami yaitu bambu. Cara membuat jebakan satu ini pun terlihat sederhana tetapi ampuh untuk digunakan. Beberapa bahan yang diperlukan untuk membuat jebakan bambu ini antara lain seperti 2 buah bambu, batok kelapa, lem tikus, kawat, gergaji, pisau dan pensil.

Untuk langkah pembuatannya yang pertama adalah dengan memotong bambu secukupnya dengan gergaji dan biarkan mengering. Batok kelapa kemudian dipotong seukuran dengan lubang bambu sehingga batok kelapa ini akan berfungsi sebagai penutup bambu. Setelah itu baru diikat dengan kawat besi agar tutup ini tak mudah terlepas.

Untuk Cara membuat jebakan tikus terakhir adalah dengan cara memberikan umpan di mulut bambu yang terbuka. Umpan makanan ini haruslah yang disukai oleh tikus. Perangkap ini tak hanya bisa anda pasang di dalam rumah, tetapi juga bisa anda pasang di sawah atau kebun yang terganggu oleh hama tikus.

Jebakan Simpel Dengan Menggunakan Kertas

Jebakan tikus dengan cara sederhana lainnya adalah dengan menggunakan kertas. Bahan yang perlu disiapkan dalam membuat jebakan satu ini juga cukup mudah ditemukan di sekitar anda. Beberapa di antaranya seperti Kertas bekas, selotip dan umpan. Untuk umpan yang dipilih adalah makanan yang disukai oleh tikus.

Untuk cara pembuatannya adalah yang pertama menyiapkan kertas dengan bentuk setengah lingkaran. Setelah itu berikan selotip pada bagian atas kertas. Kemudian kertas tersebut tinggal anda tempelkan di atas tempat sampah beserta umpannya. Sehingga bila tikus mengambil umpannya akan terjatuh ke tempat sampah tersebut.

Lem Tikus Yang Ampuh

Cara satu ini dalam menjebak tikus sudah sangat umum digunakan oleh banyak orang. Menggunakan Lem Tikus memang salah satu cara yang ampuh. Apalagi lem tikus ini juga banyak dijual di toko toko sehingga cukup mudah ditemukan. Tetapi untuk cara membuat jebakan lem tikus ini ada beberapa hal yang perlu diketahui.

Cara membuat jebakan tikus pertama adalah anda perlu menyiapkan selembar kardus atau kertas yang tebal. Kemudian tinggal oleskan lem tikus diatasnya lalu letakkan umpan di tengah tengah kardus tersebut. Setelah itu, letakkan kardus tersebut di beberapa sisi sudut rumah yang menjadi tempat persembunyian tikus.

Tutup Kipas Angin Sebagai Cara Unik Jebakan Tikus

Bila di sekitar lingkungan anda terdapat tutup kipas angin yang sudah rusak dan tidak terpakai, juga bisa anda manfaatkan untuk jebakan tikus yang sempurna. Caranya sangat mudah dengan menggunakan penyangga untuk mengganjal tutup kipas angin ini. Tetapi anda perlu meletakkan umpan di bawah tutup kipas tersebut.

Penyangga kipas angin tersebut tinggal anda talikan dengan umpan yang diletakkan didalamnya. Sehingga bila tikus datang mengambil umpannya, maka penyangga itu akan terjatuh dan membuat alat makan tertutup secara tiba tiba dan mengurung tikus di dalamnya. Setelah beberapa saat saat tikus lemas anda tinggal mengeksekusinya.

Jebakan Tikus Anti Ribet Dengan Alat Makan

Alat makan yang anda pakai di rumah setiap harinya juga dapat menjadi alat jebakan tikus yang efektif. Untuk caranya juga cukup mudah. Anda tinggal menyiapkan alat makan yang sudah tidak terpakai, diusahakan yang mempunyai bahan kaca atau plastik. dan yang kedua adalah menyiapkan penyangga dengan bahan cukup kuat.

Cara membuat jebakan tikus dengan cara ini membutuhkan umpan yang menarik untuk tikus datang mendekat. Umpan tersebut haruslah mempunyai aroma dan rasa yang disukai tikus, seperti rasa asin dan manis yang dominan. Beberapa umpan yang bisa digunakan seperti keju, daging, sosis atau selai kacang yang merupakan beberapa bahan makanan disukai tikus.

Itulah beberapa cara membuat jebakan tikus yang bisa anda praktekkan dirumah. Walaupun terkesan sederhana, jebakan tikus masih menjadi solusi ampuh untuk mengusir tikus membandel di rumah anda.

Hama tikus yang menjarah sampai ke dalam rumah memang cukup memusingkan dan mengganggu. Hewan pengerat satu ini memang susah untuk diusir dan dimatikan karena daya adaptasi terhadap lingkungannya yang sangat tinggi. Oleh karena itu, meminta bantuan jasa pengusir tikus untuk rumah anda juga disarankan agar lebih efisien waktu dan tenaga.